Kapolres Lembata Gandeng Kelompok Tani, Gelar Pelatihan Perkebunan Khusus Siswa-Siswi SMK

15 Mei 2024, 20:44 WIB
Kepolisian Resor Lembata, Polda Nusa Tenggara Timur menggelar kegiatan pelatihan perkebunan khusus untuk siswa-siswi SMK, bersama Kelompok Tani Kian Mekar, di Desa Watokobu, Kecamatan Nubatukan. /Media Humas Polri/

SuaraLamaholot.com - Kepolisian Resor Lembata, Polda Nusa Tenggara Timur menggelar kegiatan pelatihan perkebunan khusus untuk siswa-siswi SMK, bersama Kelompok Tani Kian Mekar, di Desa Watokobu, Kecamatan Nubatukan.

Dilansir dari Media Humas Polri, kegiatan yang berlangsung pada Rabu 15 Mei 2024 itu, Kapolres Lembata, Ajun Komisaris Besar Polisi, Vivick Tjangkung didampingi Kasat Narkoba Polres Lembata, AKP Daeng Jumadi SH, dan juga Ketua Bhayangkari Polres Lembata.

Baca Juga: Cegah Korupsi, Kejati NTT Akan Launching Buku Pintar Dana Desa

Selain itu hadir pula Ibu Bhayangkari Polres Lembata, Jajaran Personil Polwan Polres Lembata serta personil yang terlibat.

Kapolres Lembata, AKBP Josephine Vivick Tjangkung disela sela kegiatannya menjelaskan bahwa, hal ini bertujuan untuk menciptakan sumber daya manusia yang lebih berkualitas, dan juga berusaha mendukung program peningkatan mutu pendidikan yang berkelanjutan.

Baca Juga: Pj Bupati Lembata Berharap Gerakan Pangan Murah Memberi Manfaat untuk Masyarakat

Melalui program praktik kerja lapangan siswa SMK, Vivick menjelaskan bahwa, para siswa-siswi diberikan kesempatan untuk memperkenalkan cara kerja kelompok tani yang dibina oleh Polres Lembata untuk bagaimana mengembangkan kreativitas anak-anak zaman sekarang.

Menurut Kapolres Vivick, sebagian anak-anak zaman sekarang menggunakan teknologi pada kegiatan-kegiatan biasa, namun tidak terpikirkan pula sebagian anak didik juga menggunakan teknologi di bidang pertanian.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Kamis 16 Mei 2024, Berdirilah dengan Nilai Anda!

"Untuk itu di Lembata ini, Selaku Kapolres Lembata sangat memahami situasi perkembangan anak anak zaman sekarang, terkadang teknologi itu hanya digunakan sebagai hobi biasa, tapi pada saat hobi itu digunakan tepat sasaran maka bisa menghasilkan hal baik yang tak terduga,"kata Kapolres Lembata.

"Bisa dibayangkan bahwa , di Lembata ini untuk masalah pertanian semuanya bisa menggunakan hasil karya teknologi secara tepat dan maksimal, otomatis pencapaian bidang pertanian akan maksimal,"sambungnya menjelaskan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Kamis 16 Mei 2024, Berdirilah dengan Nilai Anda!

Kata Vivick sebagai anak berdarah asli Lembata, dirinya ingin memperkenalkan pengelolan pertanian secara teknologi kepada anak didik SMK sesuai dengan tujuannya.

“Para siswa akan diajarkan untuk bisa menganalisis usaha pertanian yang mereka jalani, hingga akhirnya mereka akan menjual hasil panennya tersebut,” papar Vivick.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus Kamis 16 Mei 2024, Turunkan Kecepatan Anda!

Oleh karena itu, Vivick mengharapkan dengan adanya kegiatan ini, kedepannya anak-anak didik mempunyai kemampuan yang lebih baik dari siswa lainnya, dan ketika mereka sudah lulus sekolah, mereka bisa langsung mengaplikasikan ilmunya di dunia kerja,”harap Kapolres.

Tanggapan Positif Ketua Mekar dan Siswa Praktik

Dalam kesempatan itu, salah seorang siswa SMK mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Lembata beserta jajarannya.

"Dengan mengikuti program ini, kami bisa mendapat banyak sekali pengalaman positif. Tidak hanya belajar hal teknis mengenai pertanian saja, namun juga belajar bekerjasama dengan orang lain untuk kehidupan kedepannya yang lebih baik," ujarnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Kamis 16 Mei 2024, Jaga Emosi Anda!

Ketua kelompok Kian Mekar Wilhelmus Witak, mengatakan bahwa pengelolaan pertanian dengan menggunakan peralatan teknologi ini saya perkenalkan di Lembata pada tahun 1999 dan beberapa LSM sudah melakukan kegiatan pelatihan termasuk Plan Internasional Lembata dengan melibatkan para kepala desa se Lembata dan akhirnya dirinya pernah dikontrak oleh Plan Internasional selama tiga tahun.

"Dengan adanya kerja sama bersama Polres Lembata saya merasa terbangkit kembali semangat usaha pertanian karena pada tahun sebelumnya usaha pertanian yang saya geluti ini mandek akibat mengalami sakit mata, sehingga dengan adanya kerjasama ini saya merasa terbangkit kembali,"ungkap Wilhemus.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Virgo Kamis 16 Mei 2024, Selesaikan Komitmen Anda!

Oleh karena itu, Wihelmus mengimbau Anak-anak didik SMK jangan menganggap sebelah mata dengan pertanian sebab menjalani profesi sebagai petani itu, ada untung dan ruginya.

"Dan hari ini, Puji Tuhan dengan konsen pada dunia pertanian dirinya mendapatkan banyak hal termasuk dengan peralatan pertanian dengan teknologi mumpuni sehingga bisa menghasilkan produk pertanian yang memuaskan. Sekali lagi kepada anak didik yang mengenyam pendidikan tidak seharusnya sebagai pegawai negeri atau swasta, namun ilmu yang didapatkan bisa dikembangkan di bidang pertanian," jelasnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Kamis 16 Mei 2024, Manfaatkan Peluang Secepat Mungkin!

Meskipun hanya mengenyam pendidikan SMP, Wilhelmus mengungkapkan dirinya sudah beberapa kali melakukan pendidikan dan pelatihan tentang pertanian dan buktinya berhasil menanam sebanyak 30.000 buah kubis dengan luas lahan 1 Hektare dengan harga jual yang baik.

Perlu diketahui dalam kegiatan ini, terdapat 25 siswa yang berasal dari limas Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang tengah melakukan praktik kerja lapangan di kelompok tani Kian Mekar.***

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: Media Humas Polri

Tags

Terkini

Terpopuler