BMKG Keluarkan Peringatan Dini Kekeringan, 2 Kecamatan di NTT Berstatus 'Siaga' dan 4 Kecamatan Status 'Awas'

- 18 September 2023, 11:18 WIB
Ilustrasi kekeringan
Ilustrasi kekeringan /Vinsensius P. Huler/

 

 

SuaraLamaholot.com- Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Komodo Sti Nenotek secara resmi mengeluarkan Peringatan Dini Kekeringan Meteorologis di NTT update 10 September 2023. Di dalam peringatan dini itu BMKG memprakirakan sebanyak 6 kecamatan di Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi NTT berpotensi mengalami curah hujan sangat rendah atau kurang dari 20 mm per dasarian

Ia merincikan dari 6 desa mengalami curah hujan sangat rendah itu, sebanyak 2 kecamatan berstatus "Siaga" curah hujan sangat rendah. Masing-masing kecamatan itu yakni Lembor Selatan dan Mbeliling.

2 kecamatan tersebut, kata dia, berpeluang mengalami hari tanpa hujan (HTH) lebih dari 31 hari dengan peluang curah hujan sangat rendah kurang dari 20 mm per dasarian mencapai lebih dari 70 persen.

Baca Juga: Inspiratif! Anak Muda di Adonara, dari Hobi Sukses Buka Barber Shop dan jadi Fotografer Profesional

Sedangkan Kecamatan Boleng, Komodo, Macang Pacar, dan Ndoso berstatus "Awas" dalam peringatan dini tersebut karena HTH bisa mencapai lebih dari 61 hari.

Lebih lanjut dikatakannya, 4 kecamatan itu juga dapat mengalami curah hujan sangat rendah yakni kurang dari 20 mm per dasarian dan berpeluang terjadi lebih dari 70 persen.

Menurutnya, curah hujan rendah itu dapat berdampak pada sektor pertanian, kelangkaan air bersih, serta kebakaran hutan dan lahan.

Halaman:

Editor: Vinsensius P. Huler

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah