Jelang HUT Bhayangkara ke-78, Polda NTT Gelar Aksi Sosial Donor Darah

- 27 Juni 2024, 17:49 WIB
Polda NTT Gelar Aksi Sosial Donor Darah/Foto: Istimewa
Polda NTT Gelar Aksi Sosial Donor Darah/Foto: Istimewa /

SuaraLamaholot - Kapolda NTT Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga menegaskan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan salah satu rangkaian dari peringatan Hari Bhayangkara ke-78. 

Selain membantu ketersediaan stok darah di PMI, ini juga bagus bagi kesehatan kita dan tentunya bagi kemanusiaan.

“Kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian Polri, khususnya Polda NTT, kepada masyarakat dalam memberikan sumbangsih bagi mereka yang membutuhkan pertolongan,” ujar Kapolda pada saat pelaksanaan aksi donor darah yang digelar di Mapolda NTT pada, Rabu 26 Juni 2024.

Baca Juga: Perkuat Sinergitas, Polda NTT Terima Kunjungan Uskup TNI Polri Ignatius Suharyo

Sementara PMI Cabang Kupang dan Dinas Perhubungan Kota Kupang mengapresiasi upaya peningkatan pelayanan kesehatan yang dilakukan Polda NTT, baik bagi anggota Polri maupun masyarakat di Provinsi NTT.

"Bakti kesehatan yang kita selenggarakan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 merupakan bagian dari upaya Polri, khususnya Polda NTT, untuk memberikan pelayanan prima dan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat," tambah Kapolda.

Baca Juga: Kapolri Rotasi Tujuh Kapolres Jajaran Polda NTT, AKBP Gede Astawa Jadi Kapolres Lembata

Kapolda NTT juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari semua rekan-rekan, baik dari TNI maupun anggota serta Bhayangkari, yang telah menyumbangkan darah mereka

 "Semoga apa yang kita lakukan ini dapat berguna bagi sesama dan diri kita sendiri," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Emanuel Bataona

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah