Menkominfo, Optimis Selesaikan Proyek BTS 4G Tahun 2023 Pihaknya akan Libatkan TNI-Polri di Daerah Rawan

- 25 Juli 2023, 18:35 WIB
Foto ilustrasi proyek BTS 4G Bhakti Kominfo, Budi Arie Setiadi optimis selesaikan proyek mangkir ini di tahun 2023
Foto ilustrasi proyek BTS 4G Bhakti Kominfo, Budi Arie Setiadi optimis selesaikan proyek mangkir ini di tahun 2023 /yurianda/

Suara Lamaholot.com - Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi mengatakan dirinya telah menyampaikan kepada Presiden Joko Widodo bahwa proyek pembangunan base transceiver station (BTS) 4G akan selesai sesuai rencana pada 2023.

"Nanti ada progres-nya, nanti penuh kejutan. Tenang saja dan kita sudah bilang Bapak Presiden, yakin pak tahun ini akan tuntas," kata Budi Arie.

Budi juga melaporkan kepada Presiden bahwa dia telah menemui Jaksa Agung ST Burhanuddin terkait penyelesaian proyek BTS 4G.

Baca Juga: Darurat Kebakaran di Aljazair Tewaskan 25 Orang Termasuk 10 Tentara dan Lebih dari 1500 Orang di Evakuasi

Dia (Budi Arie) dan Jaksa Agung sepakat bahwa masalah hukum dalam proyek BTS ini akan diselesaikan oleh Kejaksaan, sedangkan progres pembangunan BTS tetap akan berjalan di seluruh wilayah di Indonesia.

Menurut Budi, Kemkominfo, Kejaksaan Agung, sedang melakukan review (kajian) proyek BTS 4G yang sudah dan sedang berjalan.

Hal itu untuk melihat apakah harga produksi setiap menara BTS ini dalam kategori wajar atau terlampau mahal.

Baca Juga: Waspada! Penipuan Zaman Sekarang Kerap Catut Nama Lembaga Pemerintah Bea Cukai RI, untuk Jalankan Aksinya

Jika terdapat indikasi proyek BTS yang terlampau mahal, maka Budi menyampaikan akan melakukan evaluasi kembali guna menekan potensi timbulnya inefisiensi atau kerugian negara.

Budi pun belum bisa menerangkan rincian sisa anggaran maupun jumlah menara BTS yang akan dibangun di sisa tahun ini karena masih menunggu kajian dari Kementerian Kominfo, dan Kejaksaan tuntas, serta turut mengacu pada hasil audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Halaman:

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x