10 Rekomendasi Keramik untuk Rumah Minimalis, Nomor 9 Cantik dan Elegan

- 24 April 2024, 12:23 WIB
Ilustrasi keramik untuk rumah minimalis
Ilustrasi keramik untuk rumah minimalis /Sumber foto instagram/@muliaceramics

4. Motif Abu-abu dan Putih Abstrak 

Motif lantai keramik abu-abu putih, cocok digunakan di ruang tamu. Pemilihan keramik putih dapat memberikan kesan kelapangan, kebersihan dan kenyamanan pada ruang tamu. Anda juga akan lebih mudah memadukannya dengan berbagai model dan warna furnitur di area tersebut. 

5. Batu Kapur Warna Cerah

Hilangkan tampilan matte pada area ruang tamu Anda dengan mengaplikasikan kombinasi keramik. Anda bisa memadukan model lantai ini dengan berbagai interior berwarna netral untuk menciptakan kesan minimalis. Anda juga bisa menggunakan keramik ini di ruangan lain seperti ruang tamu dan kamar mandi. 

6. Coklat yang Hangat 

Keramik coklat bisa menjadi pilihan yang tepat untuk rumah Sahabat Mulia. Keramik ini tak hanya bisa membuat ruangan terlihat lebih minimalis, tapi juga menghadirkan kehangatan. Namun, hindari memadukan keramik ini dengan furnitur berwarna terang, karena dapat menimbulkan kesan gelap.

7. Putih yang Memukau

Keramik putih bisa memberi kesan besar di dalam rumah. Tidak hanya itu, perawatan keramik ini pun cukup mudah. Anda hanya perlu membersihkan keramik ini seperti biasanya Anda membereskan rumah. Sehingga ruangan Anda selalu terlihat segar dan nyaman.

8. Motif Mozaik Putih 

Bagi Anda yang bosan dengan motif keramik yang itu-itu saja, Anda bisa memilih keramik mozaik yang satu ini. Pada umumnya mozaik keramik ini terdiri dari potongan-potongan keramik kecil tidak beraturan yang disatukan. Hal ini membuat mozaik keramik terlihat lebih unik dan berbeda dengan motif keramik lainnya. Selain bisa digunakan di ruang tamu, keramik ini juga bisa digunakan di area outdoor seperti teras dan balkon.

Halaman:

Editor: Vinsensius P. Huler

Sumber: muliaceramics


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah