Ragam Produk UMKM NTT Ramaikan Pameran WWF ke-10 di Bali

- 25 Mei 2024, 07:51 WIB
Produk UMKM asal NTT ikuti pameran UMKM World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali Colection, Nusa Dua Bali, Jumat (24/5/2024)/Amiriyandi
Produk UMKM asal NTT ikuti pameran UMKM World Water Forum (WWF) ke-10 di Bali Colection, Nusa Dua Bali, Jumat (24/5/2024)/Amiriyandi /

SuaraLamaholot - Paguyuban Balai Wilayah Sungai Nusa Tenggara (BWS NT) II mengenalkan memperkenalkan aneka produk pelaku UMKM di Nusa Tenggara Timur (NTT) pada pameran usaha mikro kecil menengah (UMKM) World Water Forum ke-10 di Bali Colection, Nusa Dua Bali.

Ketua Paguyuban BWS NT II, Agnes Fernando, menyatakan bahwa produk yang dipamerkan diantaranya, kain tenun (Sumba, Sabu, dan Flores), aneka cemilan, kopi, dendeng, madu hutan dan lainnya.

Baca Juga: Resahkan Warga, Dinsos Ternate Pulangkan Pasien ODGJ Asal NTT

"Untuk produk yang diminati pengunjung itu madu hutan. Kita sudah habis produk itu. Harga madu asli dari hutan tersebut tergantung ukuranya, kisaran Rp250 ribu hingga Rp500 ribu," kata Agnes ketika ditemui InfoPublik pada Pameran UMKM World Water Forum ke-10 yang berlokasi di Bali Collection, Nusa Dua Bali, Jumat 24 Mei 2024.

Ia menjelaskan bahwa keunggulan Madu Batu (madu hutan) ini adalah berkhasiat untuk kesehatan. Kemudian, madu ini pun hanya bisa didapat ketika musim kemarau.

Baca Juga: Viral, 4 Wanita Konsumsi Miras di Kantor Polisi, Berikut Tanggapan Kapolres Sikka

"Ini madu asli. Jika ada yang ingin membelinya, biasanya mereka harus memesan terlebih dahulu, sambil menunggu musimnya. Jangan sampai musim hujan. Jadi sebelum musim hujan, baru bisa dipanen," jelas dia.

Selain madu, terang dia, kain tenun asal Sumba pun cukup diminati oleh para tamu World Water Forum ke-10, khususnya mereka yang berasal dari mancanegara.

Baca Juga: Pj Gubernur NTT Bawa Isu Infrastruktur Hijau dan Air Bersih di World Water Forum Bali

Halaman:

Editor: Emanuel Bataona

Sumber: Info Publik Kominfo RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah