Menparekraf Dorong Labuan Bajo Menjadi Pusat Pariwisata Hijau

- 31 Mei 2024, 11:14 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno dalam kegiatan Workshop Peningkatan Inovasi dan Kewirausahaan Kabupaten/Kota Kreatif (KaTa Kreatif) Indonesia di Kota Cimahi, Kamis, 4 April 2024./IST
Menparekraf Sandiaga Uno dalam kegiatan Workshop Peningkatan Inovasi dan Kewirausahaan Kabupaten/Kota Kreatif (KaTa Kreatif) Indonesia di Kota Cimahi, Kamis, 4 April 2024./IST /

 

SuaraLamaholot - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno berharap kesadaran dan keberlanjutan pariwisata dengan konsep pariwisata hijau (green tourism) dapat dipusatkan di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Jadi kita harapkan akan berkurang jumlah sampah yang harus dibawa karena itu nanti akan ada jejak karbonnya. Alangkah baiknya kita miliki pariwisata yang berkonsep blue, green and circular economy," katanya di Labuan Bajo, Rabu 29 Mei 2024.

Baca Juga: Menjelajahi 7 Minuman Khas NTT Dari yang Segar Hingga Hangat, Bercita Rasa Unik

Sandiaga juga memberikan apresiasi acara kampanye "100% Murni, 100% Petualangan Indonesia” yang digelar di Labuan Bajo dan ia menyampaikan Labuan Bajo menjadi prioritas karena belum memiliki fasilitas untuk melakukan daur ulang sampah.

Dia juga menginginkan agar konsep ekonomi sirkular (economy circular) dapat diterapkan di Labuan Bajo.

 Baca Juga: Kapal Sabuk Nusantara Sandar di Pelabuhan Menanga, Polisi Wilayah Hukum Polres Flores Timur Jamin Kondusifitas

Ia mencontohkan di Bali hampir 100 persen botol plastik merupakan hasil daur ulang.

"Jadi kalau kita bisa mampu menghadirkan konsep circular economy ini kita tidak harus melihat bahwa pariwisata itu anti plastik, bukan, tapi justru bagaimana kita mendaur ulang plastik ini dalam sebuah konsep circular economy atau ekonomi yang sirkular," katanya.

 Baca Juga: Dari Kerajinan Kayu Cendana Hingga Kuliner, Ini Rekomendasi 7 Oleh-oleh Terbaik Khas NTT, Ada Pilihanmu?

Halaman:

Editor: Emanuel Bataona

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah