Staf Ahli Gubernur Provinsi NTT: Terima Kasih Menteri Sosial Tri Rismaharini

- 13 Juli 2023, 09:48 WIB
Staf Ahli Gubernur Provinsi NTT Bidang Ekonomi dan Pembangunan Marius Jelamu
Staf Ahli Gubernur Provinsi NTT Bidang Ekonomi dan Pembangunan Marius Jelamu /Sumber foto Instagram@mariusjelamu/

 

SuaraLamaholot.com-  Pemprov NTT menghaturkan limpah terima kasih kepada Menteri Sosial Tri Rismaharini yang telah menggagas program pemberdayaan bagi korban TPPO di NTT.

Program yang digagas ini, sebut Staf Ahli Gubernur Provinsi NTT Bidang Ekonomi dan Pembangunan Marius Jelamu, Rabu 12 Juli 2023, dinilai sangat bermanfaat bagi masyarakat NTT

"Kami sangat mendukung gagasan Kemensos RI untuk melakukan pelatihan maupun program lain dalam mendukung pemberdayaan ekonomi bagi korban TPPO sehingga tidak lagi pergi mencari kerja ke luar negeri secara ilegal," kata Marius Jelamu di Kupang.

Baca Juga: Salah Seorang Karyawan Toko Putra Flores dan Alemart di Kota Larantuka Ditemukan Tewas di Kediamannya

Meski begitu, Marius Jelamu berharap program tersebut tidak sebatas pemberdayaan ekonomi, tetapi juga peningkatan kapasitas bagi para korban TPPO.

"Program pelatihan-pelatihan yang bisa meningkatkan keterampilan bekerja seperti menjadi mekanik, sopir, maupun keterampilan memasak, dan menjahit, sehingga bisa berusaha secara mandiri setelah selesai melakukan pelatihan," kata Marius Jelamu.

Selain itu, apabila para pencari kerja itu hendak bekerja di luar negeri sudah memiliki keterampilan yang baik, guna meminimalisir terjadinya tindakan penganiayaan maupun kekerasan fisik saat bekerja di luar negeri.

Baca Juga: Air Bersih di Kota Kupang 'Sonde' Mengalir, Warga Kota Kupang Mengeluh

Halaman:

Editor: Vinsensius P. Huler

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah