Dukung Penuh Jalannya Pemerintahan di Tingkat Desa, Danramil Abanteng Kodim 1621 TTS, Hadiri Rakor Desa

- 28 Mei 2024, 13:26 WIB
melaksanakan rapat koordinasi (rakor) turut dihadiri Danramil 02 Abanteng, Kapten Inf Gunawan Budi Haryanto Senin kemarin 27 Mei 2024.
melaksanakan rapat koordinasi (rakor) turut dihadiri Danramil 02 Abanteng, Kapten Inf Gunawan Budi Haryanto Senin kemarin 27 Mei 2024. /Pendim 1621 TTS/

SuaraLamaholot.com - Desa Persiapan Pemekaran dari Desa Fatukolo, Kecamatan Oenino, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) melaksanakan rapat koordinasi (rakor) turut dihadiri Danramil 02 Abanteng, Kapten Inf Gunawan Budi Haryanto Senin kemarin 27 Mei 2024.

Baca Juga: Real Madrid Datangkan Mbappe, Jude Bellingham Senang

Dilansir dari Pendim 1621 TTS, Selasa 28 Mei 2024, Kapten Gunawan menyampaikan bahwa, TNI dalam hal ini Babinsa selalu bersinergi dengan Tiga Pilar yang dimaksud Polri dan staf desa dalam menjalankan tugas guna meningkatkan keharmonisan menunjang tugas Pokok dan selalu mendukung dan berpartisipasi aktif dalam pembangunan dan keamanan wilayah.

Baca Juga: Misteri di Balik Mimpi Bertemu Kuntilanak: Makna dan Interpretasi

”Dengan Rapat koordinasi (Rakor) ini semoga hubungan dan kerjasama antar instansi Pemerintahan akan terjalin lebih baik sehingga dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat," harap Danramil 02 Abanteng, Kodim 1621 TTS.

Selain itu, menurut Kapten Gunawan selaku danramil 02/Abanteng rapat tersebut bertujuan untuk menjalin kerja sama yang baik guna terjalin koordinasi yang maksimal antar instansi pemerintahan dengan pihak TNI maupun Polri sebagai pelopor keamanan dan ketertiban.

Baca Juga: Menyingkap Risiko Penggunaan Pengharum Ruangan Terhadap Kesehatan Anda

Diketahui hadir dalam rapat tersebut yaitu Danramil 02/Abanteng dan seluruh anggota posramil Kecamatan Oenino, seluruh perangkat kecamatan Oenino, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan masyarakat desa pemekaran Fatukolo.***

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: Pendim 1621 TTS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah