Analogi Raja Singa Kelelahan & Semana Santa Jadi Tujuan Presiden Akal Sehat Rocky Gerung di Flores Timur

- 28 Maret 2024, 01:38 WIB
Moses Lewadoken  saat berpose bersama Presiden Akal Sehat Rocky Gerung
Moses Lewadoken saat berpose bersama Presiden Akal Sehat Rocky Gerung /Dokumen Monsa/
 
 
 

SuaraLamaholot.com - Presiden Akal Sehat Rocky Gerung diibaratkan sebagai Raja Singa yang sedang kelelahan selepas mengitari 'kemolekan' Nusa Bunga julukan Pulau Flores, Provinsi NTT. Titik puncak  rasa lelah yang dirasakan sang Presiden Akal Sehat  yang dikenal sangat kritis dan cerdas itu  kala berada di Tana Tadon Adonara, Kabupaten Flores Timur, Rabu 27 Maret 2024.  Tak pelak, ia membutuhkan  seorang pawang untuk memulihkan kondisinya agar  kembali bertempur ide dan gagasan serta mengikuti Semana Santa 
 
 
Pantauan suaralamaholot.com,dari video berdurasi 00.06 detik, setibannya  Rocky Gerung di Tana Tadon Adonara tepatnya 
Desa Suku Tokan, Kecamatan Klubagolit Adonara Timur, Kabupaten Flores Timur, mantan staff pengajar di Universitas Indonesia itu nampak bertelanjang dada dan  duduk di atas sebuah kursi.  Kedua tangannya diletakan di bagian atas back ( sandaran kursi). 
 
Sementara seorang pemuda yang mengenakan celana jeans pendek dan baju berwarna putih terlihat sedang memijat pundak bagian belakang Rocky Gerung. 
 
 
Suasana terlihat begitu cair saat seorang pria yang mengabadikan momen itu membuat guyonan dan seketika  ketiganya  tersenyum 
 
Kepada suaralamaholot.com, Moses Lewadoken, Kamis, 28 Maret 2024, mengaku senang dan bangga diberikan kepercayaan  untuk memijat Presiden Akal Sehat Rocky Gerung.
 
Dikisahkan  Monsa sapaan akrab  Moses Lewadoken, awalnya dirinya sementara berada di kediamannya.
 
 
Tiba-tiba salah seorang kerabatnya berkunjung  ke kediamannya dan meminta jasanya untuk memijat
 
Tanpa berpikir panjang, seketika ia  lalu  menuaikan permintaan itu dan bergegas pergi ke tempat penginapan Presiden Akal Sehat Rocky Gerung
 
 
Sesampainya di sana, beber Monsa, ia terlebih dahulu memijat Pak Robert. 
 
Sedangkan, Rocky Gerung kendati kelelahan tetapi masih enggan untuk dipijat.
 
Meski begitu, selepas mendengar kesaksian dari Robert bahwa pijatan dari Monsa berkhasiat, maka Rocky Gerung pun kemudian meminta kesediaan Monsa untuk memijat
 
 
"Tadi saat pijat pak Rocky, saya sempat guyon dengan Pak Rocky Gerung. Pak Rocky biasanya kalau bersuara orang geleng-geleng bahkan tidak bisa berkutik. Tetapi malam ini,  Pak Rocky harus tunduk dulu dengan pijakan dari Adonara,"ucap Monsa seraya tersenyum bangga
 
 
Monsa menambahkan, pertemuan dan kepercayaan untuk memijat  Presiden Akal Sehat Rocky Gerung dianalogikan  seperti perjumpaan Raja Singa dengan  Sang Pawang.
 
"Hari Ini,   saya bertemu dengan seekor Raja Singa yang lagi kelelahan setelah beberapa waktu mengitari bumi Nusa Bunga, dan pada Akhirnya Ia harus kelelahan dan butuh Pawang Penyegar Imajinasi. Sang Raja  Singa pun begitu humble dan sangat manut ketika diobati Sang Pawang. Singkat cerita,  sang Singa pun kembali pulih dan Eesok ia siap bertempur ide dan gagasan di Tana Tadon Adonara. Prof Akal Sehat, senang dan bangga mengenalmu. Sampai berjumpa kembali,"kata Monsa
 
Monsa menyebut Rocky Gerung mengaku sangat senang berada di Flores Timur.
"Tadi saya sempat tanya Pak Rocky bagaimana perasaannya ketika berada di Flores Timur, dia bilang luar biasa dengan budayanya, dan orang-orangnya yang ramah,"kata Monsa sembari menyebut tujuan kedatangan Rocky Gerung untuk mengikuti Semana Santa.
 
 
"Tujuan Pak Rocky Gerung ke Flores Timur  untuk mengikuti Semana Santa," imbuhnya.***
 

Editor: Vinsensius P. Huler


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x