Pramuka SWK Kodim 1621 TTS Diberikan Materi Mountenering, Pengesan Jejak(Sanjak), Dan Kim Oleh Pamong Saka

- 28 April 2024, 11:21 WIB
Pramuka SWK Kodim 1621 TTS Diberikan Materi Mountenering, Pengesan Jejak(Sanjak), Dan Kim Oleh Pamong Saka.
Pramuka SWK Kodim 1621 TTS Diberikan Materi Mountenering, Pengesan Jejak(Sanjak), Dan Kim Oleh Pamong Saka. /Pendim 1621 TTS/

SuaraLamaholot.com – Pamong Saka Wira Kartika kodim 1621 TTS Serma Yupiter Tefi dan kopda Samsul Mardani melaksanakan pembinaan terhadap anggota Saka Wira Kartika Kodim 1621 Timor Tengah Selatan (TTS) di Makodim Jalan Gajah Mada, Kelurahan Cendana, Kecamatan Kota So'E, Kabupaten TTS.

Baca Juga: Kreatif! Mahasiswa THP IKTL di Flores Timur Olah Limbah Perikanan jadi Pakan Ternak

Kegiatan ini rutin dilaksanakan seminggu sekali pada hari Sabtu 27 April 2024 itu diikuti puluhan peserta dari Pramuka dengan menerima pembekalan materi, diantaranya pengetahuan jejak (sanjak) dan materi Kim ilmu yang bertujuan untuk melatih 5 indra manusia dengan mengenali benda dan kejadian.

Baca Juga: Peduli Kesehatan Masyarakat, Babinsa Kodim 1621 TTS Ajak Masyarakat Bersihkan Lingkungan

“Diharapkan dengan adanya pembinaan pramuka Saka Wira Kartika ini, Gerakan Pramuka agar tetap eksis dan solid dalam mendharma baktikan karya dan sumbangsihnya demi pembangunan bangsa dan kejayaan NKRI,” ucap pamong saka Serma Yopiter Tefi.

Baca Juga: Kunker ke Flores Timur dan Lembata, Kasrem 161 Wira Sakti, Imbau Warga Jaga Kelestarian Alam

Selain itu, Kopda Samsul menambahkan ditahun 2024 ini anggota Pramuka Saka Wira Kartika baru kembali diberi materi Krida Mountenering dan yang lain, sebagai pamong Saka kita akan berkreasi dalam memberikan kelima Krida baik teori maupun praktek, dan kegiatan luar untuk menunjang persaingan Anggota saka Wira Kartika dilingkup Kabupaten Timor tengah selatan maupun Pusat,"Pungkasnya.***

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: Pendim 1621 TTS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x