Kabupaten Lembata Target Sanitasi Total Berbasis Masyarakat Tuntas pada Tahun 2024

- 23 Mei 2024, 07:18 WIB
kepala Dinas kesehatan Kabupaten Lembata dr Huarnoning/Foto: Istimewa
kepala Dinas kesehatan Kabupaten Lembata dr Huarnoning/Foto: Istimewa /

SuaraLamaholot - Pemerintah Kabupaten Lembata targetkan 100% Open Defecation Free (ODF) atau stop berperilaku membuang air sembarangan tahun 2024. 

Upaya ini sejalan dengan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) yang telah berjalan sejak tahun 2008. Hal tersebut disampikan kepala Dinas kesehatan Kabupaten Lembata dr Huarnoning ketika menjadi Narasumber dalam acara siaran RRI Florata, Rabu 22 Mei 2024. 

Baca Juga: Pj Bupati Raimundus Sebut MTQ Menjadi Momen Membangun Nagekeo yang Lebih Baik

dr. Geril Huarnoning menjelaskan, pencapaian target ini merupakan komitmen bersama pemerintah dan lintas sektor terkait , dalam upaya merubah perilaku hidup sehat dan bersih.

"Dua desa yang menjadi fokus utama adalah Desa Tobotani di Kecamatan Buyasuri dengan 88 KK dan Desa Balauring di Kecamatan Omesuri dengan 29 KK. Kedua desa ini masih belum memiliki jamban yang memadai," ujar dr. Huarnoning".

Baca Juga: Dokter Bedah Izin, RS Larantuka Imbau Kapus se Flores Timur Langsung Rujuk Pasien Bedah ke Sikka dan Lembata

Strategi yang diterapkan untuk mencapai target ini mencakup berbagai pendekatan, antara lain penguatan komunikasi dan koordinasi lintas sektor, advokasi kepada pemangku kebijakan, serta peningkatan sosialisasi kepada masyarakat. 

"Kami telah melakukan beberapa pertemuan dan merekomendasikan langkah-langkah yang perlu diambil untuk mencapai target ini, termasuk penguatan data dan peningkatan komitmen pemerintah desa", ungkapnya.

Baca Juga: Kabar Gembira! Universitas Cendana Kupang NTT, Membuka Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri

Halaman:

Editor: Emanuel Bataona

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah