HUT RI ke-78 Dimeriahkan dengan Atraksi Pesawat Tempur Indonesia dan Helikopter Polri Hiasi Langit Ibu Kota

- 17 Agustus 2023, 16:23 WIB
Foto ilustrasi, Aksi terbang lintas Fly Pas Pesawat tempur TNI dan Helicopter TNI Polri ikut memeriahkan HUT RI ke 78
Foto ilustrasi, Aksi terbang lintas Fly Pas Pesawat tempur TNI dan Helicopter TNI Polri ikut memeriahkan HUT RI ke 78 /Kendari kita-Pikiran Rakyat/

Suara Lamaholot.com - Aksi terbang lintas (fly pass) pesawat TNI dan Polri ikut memeriahkan Upacara Detik-Detik Proklamasi untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 di Istana Merdeka Jakarta.

Sebagaimana dikutip dari Antara Kamis 17 Agustud 2023, Diketahui fly pass dimulai dengan aksi para pilot pesawat tempur TNI AU yang menampilkan Formasi Garuda Flight.

Formasi itu terdiri dari 10 pesawat tempur F-16 Fighting Falcon yang membentuk Arrow Head Formation dan terbang pada ketinggian 1.000 kaki di atas permukaan tanah.

Baca Juga: Momentum HUT RI ke-78, Mentan RI Optimis Indonesia akan Jaya Apabila Bisa Singkirkan Egosentris Daerah

Aksi fly pass dilanjutkan dengan penampilan formasi helikopter gabungan TNI-Polri yang mengibarkan dua Bendera Merah Putih raksasa di langit Nusantara.

Formasi Giant Flight tersebut terdiri dari Helikopter NAS332 Super Puma dan EC725 Caracal AU, Helikopter AH-64 Apache TNI AD, Helikopter AS565 Panther TNI AU, serta Helikopter AW-169 Polri.

Selanjutnya, kelompok yang menampilkan aksi terbang lintas merupakan gabungan dari tim aerobatik TNI AU, Pegasus dan Jupiter.

Baca Juga: Kerja Sama Sejak Tahun 2022, BI Mencoba Terapkan Pembayaran Berbasis QR Code ke Singapura

Kedua tim aerobatik, yang menerbangkan pesawat latih KT-1B Wongbee, unjuk gigi dengan menampilkan sejumlah manuver udara yaitu Half Cuban, Five Card Loop, Cross Over Brake, Jupiter Wheel, Screw Roll, serta manuver Love and Bomburst.

Selain itu, Dynamic Pegasus, tim penerbang TNI AU yang menerbangkan helikopter EC-120B Colibri (Hummingbird) menampilkan dua fase atraksi, yaitu manuver udara Break Off dan Pegasus Cross (fase pertama) dan Windmill, dan Pegasus Kiss (fase kedua).

Halaman:

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah