Polda NTT dan Polres Jajaran Cek Stok BBM di SPBU, Antispasi Kecurangan Jelang Mudik Lebaran

- 31 Maret 2024, 12:15 WIB
Personel Kepolisian Resor Kota Padang, Sumatera Barat melakukan patroli dialogis di SPBU di Padang, Sumbar, Sabtu (30/3/2024)
Personel Kepolisian Resor Kota Padang, Sumatera Barat melakukan patroli dialogis di SPBU di Padang, Sumbar, Sabtu (30/3/2024) /ANTARA/Fathul Abdi/

 

Suara Lamaholot.com - Polda NTT dan Polres jajaran berusaha mencegah kecurangan di SPBU dalam distribusi BBM kepada warga menjelang pelaksanaan mudik Lebaran 1445 H.

Anggota Direktorat Reskrimsus Polda NTT mengecek Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang tersebar di Kota Kupang.

Ipda A. Ikram Mahben, salah satu penyidik yang terlibat dalam kegiatan tersebut, menjelaskan bahwa langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa operasional SPBU berlangsung dengan transparan dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

Baca Juga: Masuk Pancaroba, BMKG Ingatkan Masyarakat NTT Waspada Bencana

"Kami melakukan pengecekan ke SPBU di Kota Kupang guna mencegah praktek-praktek kecurangan yang dapat merugikan masyarakat," ujarnya, Sabtu 30 Maret 2024.

Tim penyidik memeriksa setiap aspek operasional SPBU, termasuk ketersediaan dan kualitas bahan bakar, serta keabsahan pengukuran dan pembayaran kepada konsumen.

Baca Juga: Karya Puisi Dominikus Temaluru, Sabtu 30 Maret 2024 Sekira Pukul 19.25 Wita, Easter

"Kami memberikan himbauan kepada pengusaha SPBU agar memastikan bahwa seluruh aktivitas di SPBU dilakukan dengan integritas dan kejujuran," tambahnya.

Halaman:

Editor: Emanuel Bataona


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x