Negara-Negara Eropa Harus Siap Hadapi Kemungkinan AS Keluar dari NATO, Jika Trump Terpilih jadi Presiden AS

- 11 Maret 2024, 19:54 WIB
Negara-negara Eropa harus bersiap diri jika ada kemungkinan Amerika Serikat keluar dari NATO (Pakta Pertahanan AtlantiK Utara) apabila Donald Trump berhasil memenangi pemilihan presiden AS pada 2024.
Negara-negara Eropa harus bersiap diri jika ada kemungkinan Amerika Serikat keluar dari NATO (Pakta Pertahanan AtlantiK Utara) apabila Donald Trump berhasil memenangi pemilihan presiden AS pada 2024. /BBC/

SuaraLamaholot.com - Negara-negara Eropa harus bersiap diri jika ada kemungkinan Amerika Serikat keluar dari NATO (Pakta Pertahanan AtlantiK Utara) apabila Donald Trump berhasil memenangi pemilihan presiden AS pada 2024.

Pada bulan Februari lalu, Trump mengatakan seorang pemimpin negara anggota NATO bertanya kepadanya apakah AS akan melindungi sekutu-sekutunya di NATO dari serangan Rusia jika mereka tidak memenuhi kewajiban menanggung belanja pertahanan.

Baca Juga: Paus Fransiskus Minta Ukraina Kibarkan Bendera Putih, Begini Tanggapan Keras Menlu Ukraina

Kemudian Trump menjawab bahwa AS tidak akan membela sekutunya yang abai dan akan mendorong Rusia untuk "melakukan apa pun yang mereka mau".

Bahkan dia menambahkan bahwa setiap anggota harus membayar lebih banyak kepada pakta pertahanan itu.

Trump juga mengungkapkan ketidakpuasannya atas kinerja NATO dan mengancam menarik AS keluar dari pakta itu jika sekutu-sekutunya di Eropa tidak menanggung kewajiban finansial yang lebih besar untuk jaminan keamanan mereka sendiri.

Baca Juga: Tiga Negara di Timur Tengah telah Menjalankan Ibadah Puasa di Bulan Ramadhan Hari Ini, Senin 11 Maret 2024

Seorang diplomat Eropa mengatakan kepada Telegraph bahwa pernyataan Trump tentang keanggotaan AS di NATO itu "tentu saja" menimbulkan "keprihatinan".

"Tak seorang pun tahu apa yang akan terjadi nanti,"ujar sang diplomat seperti dikutip surat kabar itu.

Seorang diplomat lain dari negara Eropa anggota NATO mengatakan bahwa kata-kata Trump semakin menyorot ketergantungan Eropa yang berlebihan terhadap AS, sebut laporan itu.

Halaman:

Editor: Yustinus Boro Huko

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah